24 Dec 2014

SEGALA SESUATU YANG KITA LIHAT ADALAH SEJARAH

Teleskop adalah mesin waktu, tapi mesin waktu yang membawa kalian ke masa lalu saja. Itu karena objek-objek di langit bukan sebagaimana keaadaan sekarang melainkan keadaannya dahulu.

Untuk memahaminya, coba ingat kalau teleskop itu mengumpulkan cahaya dari langit. Cahaya membutuhkan waktu sampai ke kita, bahkan meskipun bergerak dengan kecepatan 186.000 mil (300.000 km) per jam yang disebut kecepatan cahaya. Cahaya dari Matahari mencapai bumi dalam waktu delapan menit, jadi kita melihat matahari dalam kondisi delapan menit yang lalu.Cahaya dari pluto membutuhkan waktu empat jam untuk sampai ke kita karena harus menempuh jarak 3 milyar mil (5 milyar km)/

JARAK JAUH

Begitulah kalian bergerak keluar tata surya, jarak menjadi bukan main besarnya. Dalam setahun Bumi, cahaya menempuh jarak enam trilyun mil. Bintang terdekat dengan Matahari, Alpha Centauri, berjarak 24 trilyun mil (41 trilyun km). Pusat Bimasakti berjarak 125 ribu trilyun mil.

Angka-angka jarak menjadi sangat besar sehingga para ahli astronomi menciptakan istilah untuk menjelaskan jarak di jagat raya: tahun cahaya. Satu tahun cahaya adalah jarak yang ditempuh cahaya dalam waktu satu tahun Bumi, jadi satu tahun cahaya sama dengan enam trilyun mil (10 trilyun km). Karena cahaya dari Alpha Centauri membutuhkan waktu empat tahun hingga sampai ke kita, kita mengatakan Alpha Centauri berada pada jarak 4 tahun cahaya.

WAKTU LIHAT - KEMBALI

Waktu lihat-kembali (look-back time) adalah seberapa jauh kita kembali ke masa lalu ketika melihat objek di langit. Waktu lihat-kembali Alpha Centauri adalah 4 tahun. Bintang merah Aldebaran di rasi Taurus sekitar 65 tahun cahaya jauhnya, jadi bintang ini punya waktu lihat-kembali 65 tahun. Ketika menatap Aldebaran, kita melihat bintang itu sebagaimana keadaannya 65 tahun lalu. Itu seperti melihat foto kakek-nenek kalian ketika mereka masih anak-anak. Waktu tempuh cahaya menjadi semakin lama ketika kalian menatap keluar Galaksi Bimasakti. Sebagai contoh , galaksi terdekat dengan kita adalah galaksi spiral Andromeda, yang jauhnya 2,5 juta tahun cahaya. Cahaya yang kita lihat dari galaksi Andromeda meninggalkan galaksi tersebut ketika nenek moyang pertama manusia muncul di bumi lebih daripada 3 juta tahun lalu.


Teleskop bagaikan mesin waktu karena kita bisa melihat objek-objek sebagaimana keadaannya pada masa lalu. Cahaya dari Matahari membutuhkan waktu 8 menit 20 detik untuk sampai di Bumi, jadi kita melihat Matahari sebagaimana keadaannya 8,3 menit yang lalu.

No comments:

Post a Comment